Kamis, 09 Desember 2010

Kabar dari Jauh



Nyaris menyerah. Beijing minus 10 C. Bukit di balik tembok besar itu menguning. Air membeku. Angin kencang. Aku menggigil di balik enam lapis pelindung tubuh. Ujung jari kaki dan tangan mati rasa. Mata berair. Hidung meler. Namun, aku ingin mencapai puncak sana. Mampukah aku? Tuhan, bantu aku! Selangkah demi selangkah, aku menapak. Berhenti. Menapak lg. Akhirnya, aku brhasil mncapai impian masa kecilku. Trims Tuhan!

9 Januari 2010   20.22 WIB
30 comments
Valentine Sembiring and 7 others like this


Tidak bisa tidur. Karena tiba2 teringat aku rembulan di atas Hang Zhou. Waktu itu berdiri aku di tepi Wu Xi. Kata orang2, “Keindahan langit ada di surga. Keindahan bumi ada di Hang Zhou.” Oh, mereka salah! Aku tak bisa brcerita ttg keindahan tanpa melihatnya. Keindahan danau ada di matanya. Simfoni senja kudengar pd suaranya. Sungguh, aku tak bisa tidur malam ini. Krna kudengar sayup2 kenangan mengetuk pintu hatiku.

9 comments
10 people like this

 
Ingin pergi menyelusuri lorong2 dunia. Memandang kupu2 jingga di taman Sofia. Menulis diary di depan bekas katederal Istanbul. Memandang rembulan dr tepi laut Mediterania. Oh, betapa aku ingin menulis kabar dr jauh.
Rabu, 14 Juli 2010 21.35 WIB

Aku tahu bahwa setiap detail perjalanan akan menggetarkan hatinya. Sampaikan pd rembulan cerita ttg negeri yg jauh. Selamat jalan!
Kamis, 15 Juli 2010 18.27 WIB

Ya, setelah ini aku akan pergi jauh. Jauh sekali. Menyelusuri lorong2 suatu negeri di seberang pelangi. Duduk melamun di reruntuhan Byzantium. Menulis buku harian di  taman Sofia. Melihat rembulan dari tepi Wu Xi. Bermalam di losmen murah Kuta. Mudah2an kebun jeruk dan jagung berbuah banyak dan besar buat biaya perjalanan. Semoga impian kita menjadi kenyataan!
22 comments    
7 people like this

Teringat lagu Hetty Koes Endang, “Kau janjikan brbulan madu ke ujung dunia.... Tapi janji, tinggal janji....” Gadis2 yg patah hati berurai air mata, larut dgn suara Hetty yg pilu. Di Karo, lagu senada dinyanyikan dgn kocak. Ceritanya, si cowok prnah janji bulan madu ke Bali, tp ngga trkabul. Bukan ingkar, tp krisis ekonomi. Si gadis pun brnyanyi, “La ku Bali, Balige-lah gia....” Hiks, hiks!
Sabtu, 24 Juli 2010 17.38 WIB

@ Bandara Polonia. “Ke Jakarta aku kan kembali. Walaupun apa yg kan terjadi....” Di sana kampusku. Di sana bayangmu. Di sana hatiku.
Minggu, 25 Juli 2010. 10.29 WIB

Hendak jalan2 ke Senayan Plaza, tp dihadang kemacetan mendekati Semanggi. Kata abangda, semakin sore semakin parah macetnya. Maka kami pun brbalik arah, pulang ke Bekasi. Ya, bsok sj beli batiknya. Aku penyabar kok orangnya....
Senin, 26 juli 2010. 14.11 WIB

@ warung nasi uduk dan pecel lele, Bekasi. Penjualnya dr Lamongan. Wah, Mita yg dulu belasan thn tinggal di Sidoarjo jd asyik brbahasa jawa timuran dgn si mas. Aku jd ragu, mantan pacarku ini wong Jowo atau Karo ya? Kok lbih lancar jowonya? Medok lg. Tauk ah, gelap!
Senin, 26 Juli 2010 17. 40 WIB

Geregetan. Jadinya geregetan. Apa yg harus kulakukan...? Macetnya keterlaluan. Untungnya aku brsama empat anak muda yg guanteng dan enerjik: Gray, Rio, Ian, dan Lis. Ayo kawan, bw sj aku ke Bekasi. Aku mau duduk di sudut kota. Menikmati senja.
Kamis, 27 Juli 2010 16.03 WIB

Pulang. I left my heart in Jakarta, ibukota yg pernah 14 thn aku berada. Sdh buat janji brtemu dgn teman sekolah, tp tak trwujudkn. Semoga souvenir2 yg dibawanya dr Korea tak dicampakkannya ke Ciliwung yg kotor. Tak sempat duduk2 di bawah mahoni tua di kampus Salemba. Tak smpat jua ke Gramedia Matraman yg kupikir lbih lengkap koleksinya. Semua ini, ya semua ini krn kemacetan! “Ke Jakarta aku kan kembali....”
Kamis, 29 Juli 2010 07.35 WIB
Kapankah dia pulang? Aku rindu melihat bayangnya di bawah rembulan. Oh, angin malam, bawalah harum kenanga rambutnya. Biar kutulis puisi di langit. Biar dia tahu isi hatiku.... (tahu isi kaleee!). Hehe! Berpuisi setelah mumet nulis visi dan misi pencalonan Bupati Karo.
Selasa, 3 Agustus 2010 20.59 WIB

Katanya, DPR prlu dana aspirasi. Klo aku prlu dana inspirasi, yaitu dana buat cari inspirasi. Toh, pengarang besar Ernest Hemingway ( The Old Man and the Sea dan A Farawell to Arms) sj sering meninggalkan Amerika, prgi ke hutan sunyi Afrika dan tepi laut Kuba utk cari inspirasi. Jg Jules Verne (Arround the World in Eighty Days). Smoga kbun jagung dan jerukku banyak buah dan mhal spya ada dana inspirasi.
Rabu, 4 Agustus 2010 06.23 WIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar